Film ‘Barbie’ Segera Tayang di Bioskop, Simak Sinopsis dan Daftar Pemainnya

17 Juli 2023, 21:08 WIB
Film 'barbie' segera tayang di bioskop, simak sinopsis dan daftar pemainnya. /Instagram/@barbiethemovie

KABAR SLEMAN – Kabar gembira, film barat rilisan Warner Bros berjudul Barbie akan tayang di bioskop dalam waktu dekat. Film ini dijadwalkan tayang serentak di berbagai bioskop pada 19 Juli 2023.

Jika rilis sesuai jadwal, film ini akan bersaing dengan film besutan Christopher Nolan yang bertajuk Oppenheimer.

Film bergenre komedi-fantasi ini telah merilis video teasernya pada 25 Mei 2023 di laman YouTube Warner Bros Pictures. Namun ternyata selain itu, ada strategi marketing yang digarap tim produksi.

Baca Juga: Trailer Film The Nun 2 Akhirnya Rilis, Ini Sinopsis dan Jadwal Tayangnya

Ketika kalian mencari kata kunci “Film Barbie” di lama pencarian Google, maka ada efek khusus yang muncul berupa gemerlap bintang berwarna pink.

Selain itu, tampilan dashboard Google juga akan bernuansa pink. Tema ini seakan menyesuaikan dengan estetika khas barbie yang serba pink dan warna-warna manis lainnya.

Film Barbie ini digadang-gadang akan menjadi film paling hits tahun 2023. Apalagi film ini dibintangi sejumlah aktor dan aktris ternama seperti Margot Robbie yang berperan sebagai Barbie dan Ryan Gosling sebagai Ken.

Film barbie disutradarai Greta Gerwig yang berkolaborasi bersama penulis skenario Noah Baumbach.

Film ini dibuat berdasarkan karakter barbie, boneka buatan perusahaan Mattel yang telah mendunia.

Baca Juga: Siap-Siap! Film One Piece Live Action akan Tayang Agustus Mendatang di Netflix

Film ini menjadi adaptasi live-action pertama yang dirilis setelah sejumlah sinema animasi yang telah diproduksi. Perlu diketahui, dengan rating PG-13 (Parental Guidance 13), film ini tidak sesuai untuk anak-anak di bawah 13 tahun tanpa pengawasan orang dewasa.

Sinopsis film Barbie

Barbie dan Ken tinggal di dunia artifisial Barbie Land yang sempurna dan penuh warna. Mereka menikmati hidup dan bersenang-senang, serta selalu menjadi pusat perhatian.

Namun, tiba-tiba dunia sempurna Barbie mulai mengalami perubahan. Sejumlah kejadian janggal berlangsung hingga barbie dianggap tak lagi menjadi boneka yang sempurna.

Mulai dari kehilangan kemampuan mendarat secara elegan hingga kakinya yang tak lagi berjinjit seperti mengenakan sepatu hak tinggi.

Bersama Ken, barbie pun lantas memulai petualangan ke dunia manusia untuk menemukan kebahagiaan sebenarnya.

Baca Juga: Memiliki Makna Pesan Mendalam, Film Hello Ghost versi Indonesia Sukses Membuat Netizen Menangis

Keduanya mengalami berbagai kejadian lucu hingga memprihatinkan saat berusaha beradaptasi di dimensi realitas.

Daftar Pemain

Morgot Robbie sebagai Barbie.

Ryan Gosling sebagai Ken.

Ariana Greenblatt sebagai Sasha.

Kingsley Ben-Adir sebagai Ken.

Simu Liu sebagai Ken.

Scott Evans sebagai Ken.

Ncuti Gatwa sebagai Ken.

Will Ferrell sebagai CEO Perusahaan Mainan.

Connor Swindells sebagai Magang Perusahaan Mainan.

Jamie Dementriou sebagai Karyawan Perusahaan Mainan.

Issa Rae sebagai Presiden Barbie.

Emma Mackey sebagai Barbie Fisikawan.

Hari Nef sebagai Dokter Barbie.

Sharon Rooney sebagai Pengacara Barbie.

Ana Cruz Kayne sebagai Hakim Barbie.

Ritu Arya sebagai Barbie Jurnalis.

Michael Cera sebagai Allan.

Helen Mirren sebagai Narrator.

Emerald Fennell sebagai Midge.

Nicola Coughlan sebagai Barbie Diplomat.

Dua Lipa sebagai Barbie Putri Duyung.

Kate McKinnon sebagai Barbie Pesenam.

America Ferrera sebagai Gloria.

Alexandra Shipp sebagai Barbie Penulis. ***

 

Editor: Boim Rosadi

Tags

Terkini

Terpopuler