Setelah Diperiksa Polisi Terkait Kasus Narkoba, Aktor Lee Sun Kyun Meminta Maaf pada Publik

- 30 Oktober 2023, 17:12 WIB
Setelah Diperiksa Polisi Terkait Kasus Narkoba, Aktor Lee Sun Kyun Meminta Maaf pada Publik.
Setelah Diperiksa Polisi Terkait Kasus Narkoba, Aktor Lee Sun Kyun Meminta Maaf pada Publik. /koreaboo/

KABAR SLEMAN – Aktor terkenal asal Korea Selatan, Lee Sun Kyun baru-baru ini terseret kasus penyalahgunaan narkoba. Setelah adanya kabar menghebohkan itu, akhirnya sang aktor muncul di kantor polisi untuk menjalani pemeriksaan pada Sabtu, 28 Oktober 2023.

Setelah satu jam menjalani berbagai tes pemeriksaan polisi, Lee Sun Kyun kemudian mengatakan pada publik bahwa ia telah menyerahkan ponselnya untuk diselidiki. Dirinya juga akan berpartisipasi dalam segala proses penyelidikan.

“Saya telah menyerahkan ponsel saya hari ini, dan saya dengan tulus menyetujui semua permintaan yang diperlukan untuk pemeriksaan resmi berikutnya. Mereka mengatakan bahwa mereka akan segera memanggil saya untuk pemeriksaan selanjutnya, dan saya akan menjawabnya dengan sungguh-sungguh,” kata Lee Sun Kyun melansir dari Koreaboo.

Baca Juga: Aktor Lee Sun Kyun Batal Main Drakor ‘No Way Out’ Imbas Dugaan Kasus Penggunaan Narkoba

Selain itu, Lee Sun Kyun juga menyampaikan permohonan maaf pada semua orang yang telah mendukungnya selama ini, terutama untuk pihak keluarganya.

“Saya sangat menyesal telah mengecewakan semua orang yang telah mendukung saya,” ungkap Lee Sun Kyun.

“Saya meminta maaf kepada keluarga yang menanggung penderitaan yang sulit ini. Sekali lagi, saya dengan tulus meminta maaf kepada semua orang,” lanjutnya.

Dalam hasil pemeriksaan yang dilakukan pada Sabtu, 28 Oktober 2023, Lee Sun Kyun telah melakukan tes urin sederhana dan hasilnya negatif.

Baca Juga: Dituduh Terlibat Kasus Narkoba, G-Dragon BIGBANG Rilis Pernyataan Resmi, Ini Isinya

Selain melakukan tes urin sederhana yang tingkat akurasinya rendah, pihak kepolisian juga akan mengirim sampel rambut dan urin Lee Sun Kyun ke Institut Ilmu Forensik Nasional untuk mendapatkan hasil lebih detail.

Halaman:

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah