Berkunjung ke Wisata Ketep Pass Magelang, Spot Terbaik Melihat Pemandangan 7 Gunung yang Memukau!

- 22 Februari 2024, 15:23 WIB
Wisata Ketep Pass Magelang
Wisata Ketep Pass Magelang /Pariwisata Provinsi Jawa Tengah

KABAR SLEMAN – Jika sedang berada di Magelang, jangan lewatkan untuk mampir untuk mengunjungi wisata menarik Ketep Pass.

Ketep Pass merupakan salah satu destinasi wisata alam di Magelang yang ikonik. Disini kalian bisa melihat sekaligus keindahan dari 7 gunung yaitu Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro, Sumbing, Telomoyo, Prau hingga Andong.

Hal ini dikarenakan Ketep Pass berada di ketinggian 1200 mdpl sehingga udara disini juga terasa sejuk.

Fasilitas Wisata Ketep Pass

Kalian bisa melihat keindahan memukau dari 7 gunung dari teropong yang tersedia disini. Teropongnya ada dua jenis yaitu teropong duduk dan teropong portable.

Disini juga tersedia fasilitas baru yaitu Menara Langit Merapi yang merupakan gardu pandang 360 derajat. Sehingga kalian bisa melihat dengan leluasa keindahan panorama gunung dari ketinggian.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Kopeng dengan Suasana Sejuk dan Spot Instagramable, Cocok untuk Healing!

Selain itu, di Ketep Pass juga ada sebuah bioskop bernama Ketep Volcano Theatre yang menayangkan film dokumenter tentang Gunung Merapi. Bioskop ini memiliki 78 kursi.

Tak hanya itu, kalian juga bisa mengunjungi Ketep Volcano Center yang merupakan museum Gunung Merapi yang menyajikan berbagai informasi seputar Gunung Merapi.

Terdapat juga Panca Arga di Plataran untuk melihat indahnya panorama yang memukau dari 7 gunung yaitu Gunung Merapi, Merbabu, Sindoro, Sumbing, Telomoyo, Prau, dan Andong.

Panca Arga berasal dari bahasa Jawa yang artinya lima gunung. Disini juga terdapat informasi mengenai lima gunung di plataran ini.

Halaman:

Editor: Diasta Rama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah