Bukit Bintang Gunungkidul: Nikmati Pemandangan Malam Kota Jogja 2024 dari Ketinggian, Gratis!

- 5 Januari 2024, 11:20 WIB
Bukit Bintang Gunungkidul: Nikmati Pemandangan Malam Kota Jogja dari Ketinggian, Gratis!
Bukit Bintang Gunungkidul: Nikmati Pemandangan Malam Kota Jogja dari Ketinggian, Gratis! /Instagram/@bukitbintang_official

KABAR SLEMAN - Bukit Bintang merupakan salah satu obyek wisata di Yogyakarta yang berada di pinggir jalan dan menawarkan pemandangan Kota Jogja pada malam hari. Bukit Bintang terletak di ketinggian 725 meter di atas permukaan laut (mdpl) dan merupakan puncak tertinggi di wilayah Gunungkidul.

Lokasinya berada di Jalan Wonosari km 15-17, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Bukit Bintang memiliki lokasi yang mudah ditemukan karena letaknya berada di pinggir jalan.

Lokasinya 16 KM dari Kota Jogja, dengan waktu tempuh sekitar 40 menit. Dari Wonosari, Anda dapat mengendarai kendaraan sekitar 30 menit perjalanan ke arah barat, lalu ikuti rambu petunjuk menuju lokasi Bukit Bintang.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Hidden Gem di Jogja, Cocok untuk Healing

Tiket masuk ke Bukit Bintang Jogja gratis dan sama sekali tidak dikenakan tarif. Pengunjung hanya perlu membayar parkir sebesar Rp5.000 saja untuk sepeda motor dan Rp10.000 untuk mobil.

Pemandangan Kota Yogyakarta dari Bukit Bintang dapat dinikmati dengan gratis. Namun, bila ingin bersantap ria atau sekadar minum di warung-warung yang tersedia di Bukit Bintang, pengunjung hanya harus membayar jajannya termasuk juga parkir kendaraan anda.

Bukit Bintang menawarkan panorama alam yang indah, terutama pada malam hari. Pengunjung dapat melihat hamparan lampu-lampu kota Jogja dari atas ketinggian.
Pengunjung juga dapat menikmati sunset dan melihat bentang alam kota Jogja tanpa terhalang apapun, seperti siluet Gunung Merapi dan Merbabu.

Selain itu, area wisata ini juga menjadi tempat favorit muda-mudi bercengkrama menikmati hangatnya kopi dan teh, dengan hidangan jagung bakar dan roti bakar. (aleyda)***

 

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah