Gaya Kocak Pimpinan Muhammadiyah Menyentil Peserta Muswil di Yogyakarta

- 19 Februari 2023, 06:39 WIB
Agus Taufiqurrahman
Agus Taufiqurrahman /panitia muswil muhammadiyah

Pembukaan muswil Muhammadiyah dan Muswil Aisyiyah di Yogyakarta
Pembukaan muswil Muhammadiyah dan Muswil Aisyiyah di Yogyakarta panitia muswil

Gelaran Muswil ini bertempat di Unisa Yogyakarta selama tiga hari mulai 17-19 Februari. Agus berharap, muswil dapat melahirkan program kerja yang baik, tepat sasaran, memberikan kemajuan dan kemaslahatan bagi kehidupan umat serta bangsa.

“Kami berharap seluruh permusyawaratan nanti termasuk pleno langkah-langkah, program kerja baru, dan ketika pemilihan pimpinan baru berjalan dengan penuh khidmat. Sehingga menjadi permusyawaratan yang betul-betul diteladani oleh generasi berikutnya,” katanya.

Mengambil tema “Membumikan Risalah Islam Berkemajuan, Mencerahkan Jogja” untuk Muswil Muhammadiyah dan tema untuk Aisyiyah “Perempuan Berkemajuan Mewujudkan D.I Yogyakarta Berkeadaban”.

Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DIY, Gita Danu Pranata, mengatakan, muswil untuk mencari calon pemimpin sekaligus menyiapkan program selama lima tahun ke depan.

“Karenanya partisipasi dari semua komponen masih tetap kita diharapkan. Jadi, peran-peran Muhammadiyah dan Aisyiyah itu bisa dirasakan semua pihak dan kita menjalankan hubungan yang baik juga dengan semua pihak,” ujarnya dalam pembukaan. ***

Halaman:

Editor: Diasta Rama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah