Guru SMP Ketiban Rezeki Dapat Hadiah Motor Listrik dari Program Buka Puasa di INNSiDE Yogyakarta

- 22 April 2024, 17:28 WIB
Penyerahan grand prize motor listrik kepada pemenang Annisa Siti Nurhayati dari General Manager INNSiDE Yogyakarta, Thomas Dananjaya, pada Kamis, 18 April 2024.
Penyerahan grand prize motor listrik kepada pemenang Annisa Siti Nurhayati dari General Manager INNSiDE Yogyakarta, Thomas Dananjaya, pada Kamis, 18 April 2024. /INNSiDE Yogyakarta/

KABAR SLEMAN — Perasaan haru dan bahagia dialami guru SMP di Yogyakarta saat menerima hadiah grand prize dari program buka puasa "Bu iin" INNSiDE Yogyakarta. Guru SMP yang berbahagia tersebut yakni Annisa Siti Nurhayati yang tidak menyangka sama sekali dapat memenangkan hadiah berupa sepeda motor listrik.

Hadiah tersebut diserahkan langsung oleh General Manager INNSiDE Yogyakarta, Thomas Dananjaya, pada Kamis, 18 April 2024. Annisa yang berprofesi menjadi pengajar di salah satu SMP di Yogyakarta terpilih menjadi pemenang yang beruntung mendapatkan hadiah utama.

“Saya juga tidak menyangka menjadi pemenang hadiah motor ini. Waktu dihubungi dan diberitahu kalau jadi pemenang, saya kaget sekaligus senang sekali. Kebetulan kemarin berkesempatan untuk buka puasa di INNSiDE Yogyakarta bersama murid-murid saya dari sekolah. Alhamdulillah menjadi rezeki saya untuk menjadi pemenang,” kata Annisa.

Baca Juga: KABAR GEMBIRA!! Pemilik Nama ‘iin’ Bisa Buka Puasa Gratis di INNSiDE Yogyakarta, Buruan Merapat

Annisa Siti Nurhayati, Pemenang hadiah motor listrik
Annisa Siti Nurhayati, Pemenang hadiah motor listrik

Kemenangan Annisa atas hadiah utama ini menambah kemeriahan perayaan program, sekaligus menegaskan komitmen program ini untuk menyebarkan kegembiraan dan keberkahan selama bulan Ramadhan sebelumnya.

Undian hadiah utama motor listrik dilakukan secara transparan melalui live Instagram @innsideyogya yang diselenggarakan pada hari Senin, 15 April 2024.

Antusiasme masyarakat terhadap program buka puasa di hotel ini nampak dari banyaknya kupon undian yang terkumpul, yakni hampir 5.000 kupon undian selama periode 12 Maret - 9 April 2024.

“Kami mengucapkan selamat kepada Ibu Annisa atas terpilihnya menjadi pemenang hadiah utama. Kami berharap hal ini menjadi salah satu momen Ramadhan tahun ini yang tidak terlupakan bagi tamu kami. Tahun depan juga tak kalah, akan kami siapkan progam buka puasa dan hadiah yang lebih menarik lagi,” kata Thomas Dananjaya, General Manager INNSiDE Yogyakarta.

Baca Juga: Seru Banget! INNSiDE Yogyakarta Gelar Lomba Menyanyi Anak-Anak, Seperti Apa?

Halaman:

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x