Terungkap Kota ‘M’ dalam Serial Gadis Kretek, Bukan hanya Muntilan Ternyata Ada yang Lain

- 18 November 2023, 07:28 WIB
Gedung Bakorwil II Kedu-Surakarta di Kota Magelang.
Gedung Bakorwil II Kedu-Surakarta di Kota Magelang. /dgorganizer.com/

"(Inisial M yang dimaksud) Muntilan, kecamatan sebelum (Kota) Magelang," kata Ratih, kepada wartawan belum lama ini.

Baca Juga: Anda Petualang Sejati? Wajib Nih Susuri Goa Kidang Kencono di Kulon Progo,

Nama Kota M ini lah yang membuat banyak orang penasaran dan ingin tahu di mana sih sebenarnya kota itu berada. Namun menurut Ratih, sebutan Kota M dalam Gadis Kretek adalah sebuah kota fiksi dengan inisial langsung dari daerah Muntilan. Tetapi yang menarik di sini, M juga merupakan huruf pertama dari Kota Magelang.

Jika merujuk pada Magelang, Muntilan juga jadi bagian dari Magelang. Dan Muntilan bukan sebuah kota, melainkan kecamatan. Sedangkan wilayah Magelang sendiri terbagu dua, ada kota dan ada kabupaten.

Jadi bisa juga kemungkinan Kota M yang dimaksud dalam serial Gadis Kretek itu adalah Kota Magelang. Apalagi, Muntilan juga tidak menjadi tempat satu-satunya lokasi syuting Gadis Kretek. Di Magelang ada pula latar tempat lain yakni eks Bakorwil II Kedu Surakarta.

Untuk diketahui bahwa salah satu set utama serial Gadis Kretek adalah pabrik kretek. Dalam serial itu, latar pabrik kretek diambil dari Gedung Bakorwil II Kedu Surakarta. Di film tersebut, Gedung bekas kolonial Belanda yang juga sebagai saksi sejarah di mana Pahlawan Nasional Pangeran Diponegoro ditangkap, dijadikan sebagai pabrik kretek.

Baca Juga: Objek Wisata Plunyon Kalikuning Sleman Ditutup untuk Aktivitas Wisatawan, Demi Kenyamanan

Gedung Bakorwil II Kedu Surakarta dahulunya menjadi rumah dinas pimpinan eks Karesidenan Kedu pada masa kolonial Belanda. Gedung ini dibangun oleh pemerintahan Belanda sekitar tahun 1819.

Usia gedung ini memang sudah cukup tua, lebih dari 100 tahun. Namun demikian, bangunan bernuansa Belanda tersebut tampak masih kokoh berdiri.

Kini bangunan yang dulunya digunakan sebagai kompleks Rumah Dinas Eks Karisidenan Kedu itu, ramai dikunjungi oleh masyarakat dan wisatawan. Di kompleks ini juga terdapat Museum BPK RI dan Museum Diponegoro.

Halaman:

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah