Pelaksanaan Pemilu 2024 Bakal Dipantau Asing, Mereka akan Datangi TPS-TPS

- 3 Februari 2024, 17:00 WIB
Komisioner KPU RI Mochamad Afifuddin dan Ketua Hasyim Asy’ari saat konferensi pers di Gedung KPU Jakarta, Jumat, 2 Februari 2024.
Komisioner KPU RI Mochamad Afifuddin dan Ketua Hasyim Asy’ari saat konferensi pers di Gedung KPU Jakarta, Jumat, 2 Februari 2024. /Anindya/

KABAR SLEMAN - Komisi Pemilihan Umum (KPU) mendatangkan pihak asing untuk memantau Pemilu 2024 mendatang. Mereka akan mendatangi TPS-TPS yang ada di Jakarta, Banten dan Jawa Barat pada hari pelaksanaan pemungutan suara, 14 Februari 2024.

"Update dari perkembangan yang sudah konfirmasi kehadiran dari 31 KPU negara sahabat hingga kini yang sudah konfirmasi ada 8 negara," ungkap Komisioner KPU RI Mochamad Afifuddin saat konferensi pers pada Jumat, 2 Februari 2024.

Afifuddin menyebutkan, ada 17 kedutaan negara yang sudah mengkonfirmasi kehadirannya pada Pemilu 2024. Begitu juga dengan kampus yang ada di luar negeri, ada satu kampus dari Amerika yang sudah konfirmasi akan hadir.

Baca Juga: Debat Capres Kelima 2024: KPU Tambah Durasi di Segmen Penutup, Ini Alasannya

Selain itu, KPU juga mengundang 14 lembaga khusus internasional, namun yang baru terkonfirmasi ada 7 lembaga.

"Lembaga ini ya non pemilu. Kalau sekarang NGO yang biasa bergerak di sisi pemilu itu ada 14 yang kami undang, yang sudah terkonfirmasi ada 7," ungkapnya.

Tidak hanya dari Internasional saja, Afifuddin juga menyebut akan mengundang kampus-kampus di wilayah Jakarta, lembaga, dan NGO yang sudah melakukan MoU dan mengkonfirmasi kehadirannya dalam Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga: KPU Umumkan 11 Nama Panelis untuk Debat Ke-4 Pilpres 2024, Simak Daftarnya di Sini

"Kami mengundang kementerian dan lembaga yang akan kami undang untuk konferensi. Tanggal 13 kita akan konferensi pers, kemudian briefing dan kemudian akan dilanjutkan konferensi pers kembali," ucap Afifuddin.***

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah