Kontraknya Diperpanjang, Yevhen Bokhashvili: Saya Akan Berikan yang Terbaik untuk PSS Sleman

- 6 Mei 2023, 08:55 WIB
Striker asing PSS Sleman asal Ukraina, Yevhen Bokhashvili.
Striker asing PSS Sleman asal Ukraina, Yevhen Bokhashvili. /PSS/Liga Indonesia Baru

KABAR SLEMAN - Striker asing PSS Sleman, Yevhen Bokhashvili mengungkapkan kegembira setelah memperpanjang kontraknya bersama Super Elang Jawa untuk Liga 1 musim 2023/2024.

Pemain kelahiran 5 Januari 1993 di Dnipropetrovsk, Ukraina, memastikan akan terus memberikan kemampuan terbaiknya untuk skuat asal Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

“Saya sangat senang melanjutkan kembali perjalanan bersama tim ini. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh keluarga besar PSS yang kembali memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada saya melanjutkan kebersamaan di keluarga ini,” ujar Yevhen, dilansir dari situs ligaindonesiabaru.com, Sabtu, 6 Mei 2023.

Baca Juga: PSG Dikabarkan Kena Karma Instan Setelah Serang Messi, Jutaan Fans Tak Terima

Baha, sapaan akrab Yevhen Bokhashvili, juga menyatakan memiliki target yang tidak berubah dari awal, jika ia akan selalu memberikan yang terbaik untuk tim.

“Saya harus memberikan penampilan terbaik di setiap pertandingan yang dijalani serta mencetak gol sebanyak mungkin yang saya mampu. Tentu saja, saya ingin memberikan kontribusi kemenangan sebanyak mungkin untuk musim depan,” tambah Yevhen.

Sebagai pemain profesional, pengalaman bermain di Liga Rumania menjadi salah satu alasan kuat Yevhen untuk segera melakukan latihan perdana bersama pelatih baru PSS Sleman asal Rumania, Marian Mihail.

Baca Juga: PSS Sleman Datangkan Bek Tengah Asal Brasil untuk Memperkuat Jantung Pertahanan

“Sangat antusias untuk melakukan latihan perdana dan bertemu pelatih baru dan kolega. Jujur, saya sangat rindu sekali untuk kembali berlatih. Harapannya, saya dapat menjalani semua instruksi yang pelatih berikan,” lanjut dia.

Halaman:

Editor: Boim Rosadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x