Ingin Kuliah di ITPLN?. Berikut Jadwal dan Cara Mendaftar, Biaya dan Fasilitasnya

- 19 Maret 2023, 21:34 WIB
ITPLN membuka pendaftaran calon mahasiswa baru mulai 20 Maret hingga  2 April 2023
ITPLN membuka pendaftaran calon mahasiswa baru mulai 20 Maret hingga 2 April 2023 /ITPLN.ac.id

KABAR SLEMAN—Pilihan untuk meneruskan studi pasca SLTA atau sederajat, semakin beragam. Salah satu yang barangkali cocok untuk anda, adalah kuliah di Institut Teknologi PLN (ITPLN). Institut Teknologi PLN telah beroperasi sejak tahun 1998, awalnya bernama Sekolah Tinggi Teknik PLN (STT-PLN). Berlokasi awal di Indonesia Power Building Jl, Gatot Subroto, DKI Jakarta. ITPLN dikelola di bawah Yayasan Pendidikan dan Kesejahteraan PLN (atau YPK PLN). Ingin kuliah di ITPLN?. Berikut informasi jadwal, prosedur atau cara mendaftar, biaya perkuliahan serta fasilitas-fasilitasnya.

Dilansir dari bagian informasi pendaftaran ITPLN.ac.id, tahun ajaran 2022-2023 ini, pendaftaran bagi calon mahasiswa baru dilayani mulai 20 Maret 2023 dan akan ditutup 2 April 2023. Proses pendafaftarannya cukup sederhana, dan bisa dilakukan secara online dari manapun juga.

Ada daya tarik tersendiri yang ditawarkan Kampus ITPLN.  Tidak hanya sekadar mengembangkan pengetahuan, para calon mahasiswa akan mendapatkan kesempatan terbaik dalam pengembangan karirnya. Berikut diantaranya:

  1. Seratus (100) siswa terbaik hasil seleksi masuk jenjang S1 akan mendapatkan *Ikatan Kerja* di PLN Group*.
  2. Lima Puluh (50) lulusan terbaik mahasiswa angkatan 2023 jenjang S1 akan *direkrut* oleh PLN Group*
  3. *Jaminan Magang* bagi seluruh Mahasiswa ITPLN di PLN Group
  4. Fasilitas Smart Class
  5. Akses *Wifi* Seluruh Indonesia
  6. Jaminan mendapatkan *Sertifikat Kompetensi*
  7. Internasional University Partner (STU, UNITEN, Kookmin, dsb) dan masih banyak lagi

*syarat dan ketentuan berlaku

Baca Juga: Selain PTDH, Lima Pelaku KKN Rekrutmen Bintara Polri di Polda Jateng Diproses Secara Pidana

Adapun alur atau prosedur mendaftarnya, calon mahasiswa bisa mendaftarkan diri secara online. Tidak perlu datang ke Jakarta. Pendaftaran bisa dilakukan dari manapun, dengan cara mengakses link pendaftaran. Berikut link pendaftarannya : https://infopmb.itpln.ac.id

Berikut ini adalah alur pendaftaran untuk calon mahasiswa baru di ITPLN Jakarta Barat

  1. Kunjungi Website infopmb.itpln.ac.id

        Hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengunjungi website kami di                          infopmb.itpln.ac.id, jika kamu ke kampus kamu tetap akan diminta untuk masuk ke              websitenya untuk melakukan pendaftaran.

  1. Klik Tombol “DAFTAR SEKARANG”

        Selanjutnya kamu bisa menekan tombol daftar sekarang pada banner yang ada pada            halaman utama. Ataupun kamu bisa melakukan klik menu LOGIN.

  1. Mengisi Form Pendaftaran Awal

        Selanjutnya silakan mengisi form pendaftaran awal, dengan mengisi nama lengkap                (huruf kapital), email, password dan nomor WA. Kemudian jangan lupa untuk                      menchecklist CAPTCHA dan klik tombol “DAFTAR SEKARANG”

  1. Lakukan Verifikasi Akun Anda

        Sebelum Anda melanjutkan pengisian data selanjutnya, Anda diharuskan untuk                    melakukan verifikasi Akun Anda. Anda dapat memilih verifikasi menggunakan email              maupun SMS. Jika Anda memilih email, maka kami akan mengirimkan email ke email            yang Anda isi pada halaman sebelumnya. Jika Anda memilih SMS, maka kami akan              mengirimkan OTP (one time password) yang dapat Anda isi pada form yang telah                  disediakan.

  1. Mengisi Form Kuisioner

        Selanjutnya silakan mengisi form kuisioner. Pastikan Anda menjawab pertanyaan                  kuisioner dengan benar. Terutama pada pertanyaan nomor 3. Karena Anda                            berkesempatan mendapatkan beasiswa sesuai dengan jawaban yang Anda pilih pada            pertanyaan Nomor 3 (Tiga)

  1. Pilih Program yang Sesuai dengan Anda

        Di ITPLN ada 2 (dua) program yang ditawarkan. Yaitu Reguler dan Kelas Karyawan.

        Reguler merupakan program yang ditujukan untuk lulusan SMA/SMK sederajat yang              baru lulus ataupun gapyear dan belum memiliki pengalaman bekerja sbg pegawai                tetap.

Baca Juga: Kedua Kalinya Pengurus Daerah IPHI DIY Dilantik, Ternyata Begini Kisahnya

        Kelas karyawan merupakan program yang ditujukan untuk para pegawai maupun                  manager yang ingin meningkatkan jenjang pendidikannya. Dibuktikan dengan SK                  karyawan tetap maupun suket bekerja. Disarankan juga agar sudah memiliki izin dari            atasannya untuk melanjutkan pendidikan.

  1. Mengisi Data Biodata

        Selanjutnya silakan mengisi data biodata seperti data pribadi, alamat, sekolah asal,              orang tua sesuai dengan data sebenarnya.

  1. Upload Berkas Wajib

        Selanjutnya upload berkas yang wajib terlebih dahulu, pastikan berkasnya PUBLIC                meliputi :

        1.KTP

        2.KK

        3.Raport/ijasah

        Berikut ini adalah tutorial untuk upload berkas: https://youtu.be/c4IuJzQ8OAI

  1. Pilih Gelombang yang Aktif

        Setelah mengisi seluruh data biodata dan berkas yang wajib. Silakan masuk ke menu            “Pilih Gelombang”. Menu ini akan muncul jika data sudah diisi semua. Kemudikan pilih          gelombang yang aktif dan klik tombol “DAFTAR”

  1. Lakukan Pembayaran

        Selanjutnya lakukan pembayaran formulir. Anda dapat memilih metode pembayaran              seperti Bank, Mobile Apps, maupun di retail seperti Alfamaret dan Indomart.

  1. Bukti Peserta Seleksi

        Anda dapat melihat bukti Anda akan mengikuti seleksi pada menu Pengumuman, lalu            klik tombol “CETAK KARTU PESERTA”.

  1. Tunggu Pengumuman

        Terakhir setelah seleksi selesai dilakukan, maka kamu dapat melihat hasil                            pengumuman pada halaman Pengumuman, cek hasil pada tombol “LIHAT HASIL                  SELEKSI”. Anda dapat melihat pengumuman ini sesuai dengan jadwal pengumuman              yang telah ditulis pada halaman pengumuman ini. Tanggal dan waktu pengumuman              dapat berubah sewaktu-waktu jika proses seleksi memakan waktu lebih lama. Ataupun          bisa dipercepat jika proses seleksi lebih cepat.

 Baca Juga: Semarak Taruna Berkarya Merajut Pelangi Indonesia, Penstar SMKN I Mundu Cirebon Angkat Budaya Lokal

Biaya Pendidikan

Biaya pendidikan yang ada di ITPLN untuk Reguler (D3 dan S1).

Biaya Kelas Reguler

 

tabel rincian biaya perkuliahan di ITPLN
tabel rincian biaya perkuliahan di ITPLN tangkapan layar

Berikut ini adalah rincian biaya pendidikan untuk jadi #ksatriapetir di Institut Teknologi PLN. Uang pangkal, adalah uang tanda jadi untuk menjadi #ksatriapetir. Uang BP3 yang merupakan singkatan dari Biaya Pengembangan dan Pembangunan Pendidikan. Uang Semester, adalah biaya yang dikeluarkan mahasiswa setiap semesternya dengan sistem UKT (Uang Kuliah Tunggal) dan sudah termasuk biaya praktikum.

Baca Juga: Info Lowongan Kerja Dosen di Universitas Indonesia, Cek Syaratnya di Sini!

Ketentuan Biaya dan Fasilitas di ITPLN :

Sudah termasuk biaya praktikum dan 3 sertifikat kompetensi.

Fasilitas Gratis Akses Internet Seluruh Indonesia menggunakan WIFI-ID.

Software berlisensi, E-mail dengan @itpln.ac.id dan penyimpanan data di Cloud sebesar 5TB dan fasilitas IT lainnya.

Sudah Termasuk Biaya Pembuatan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) dan Rekening Bank.

Sudah termasuk biaya kegiatan Mahasiswa Baru “Karisma”

Belum termasuk biaya Sidang dan Wisuda.

Uang Pangkal dan BP3 hanya dibayarkan sekali diawal.

Baca Juga: Selain PTDH, Lima Pelaku KKN Rekrutmen Bintara Polri di Polda Jateng Diproses Secara Pidana

Pengembalian dana hanya untuk BP3 dan Uang Semester1. Adapun persyaratannya adalah sebagai berikut:

Sudah melakukan pembayaran uang pangkal.

Wajib mengisi form pengembalian dana

Melampirkan bukti lulus SNBP/SNBT dan bukti registrasi dari kampus negeri yang menerima camaba.

Pengajuan pengembalian dana paling lambat 10 hari setelah hasil pengumuman SNBP/SNBT, lewat dari 10 hari tidak diproses.

Pembayaran pengembalian dana akan dilakukan pada bulan September 2023 dengan metode transfer oleh bagian keuangan.

Semua berkas pengajuan pengembalian dana di scan dalam bentuk PDF dan di upload pada link form pengembalian.

Semua pembayaran dilakukan melalui Bank menggunakan multipayment. IT PLN tidak menerima uang cash

Pembayaran Uang Pangkal, BP3, dan Uang Semester bisa dilakukan secara bulanan. ***

 

Editor: Diasta Rama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x