Tampil Lebih Modern, Pasar Bantul Akan Dilengkapi Playground Mulai Bulan Juli 2024

- 21 Juni 2024, 14:30 WIB
Pasar Bantul Yogyakarta
Pasar Bantul Yogyakarta / Antara/

KABAR SLEMAN – Pasar modern akan segera hadir di Pasar Bantul yang akan menghadirkan konsep baru dengan melengkapi fasilitas playground mulai bulan Juli 2024 mendatang.

Konsep unik ini diusung oleh Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (DKUKMPP) Bantul yang bertujuan lebih menghidupkan aktivitas pasar.

Nantinya, playground direncanakan akan ditempatkan di lantai 2 sisi selatan Pasar Bantul. Tidak hanya ada playground saja, tetapi juga akan ada beragam menu makanan yang bekerja sama dengan pedagang kuliner di pasar.

Baca Juga: Yuk Intip Proses Pembuatan Mie Lethek, Warisan Budaya Tak Benda dari Bantul yang Dijuluki Mie Paling Jelek

Melansir dari beberapa sumber, Kepala Bidang Sarana Perdagangan DKUKMPP Bantul, Zona Paramitha menjelaskan dengan ditempatkannya playground di Pasar Bantul diharapkan bisa menghidupkan aktivitas ekonomi pasar yang masih terdampak pandemi Covid-19.

Tak hanya itu, tujuan ditempatkannya playground juga para orang tua bisa pergi berbelanja ke pasar mengajak anak dan mengenalkan anak sejak dini tentang keberadaan pasar. Sehingga pasar bisa dipandang lebih layak dan ramah anak.

Sebelumnya, Zona juga menjelaskan jika pihaknya telah berupaya agar menghidupkan kembali aktivitas pasar setelah terdampak Covid-19 dengan membuat pasar kuliner di lantai 2.

Baca Juga: Bungung Seharian di Bantul Mau ke Mana Saja? Yuk Berkunjung ke Desa Wisata Kaki Langit!

Namun, pasar kuliner itu tidak bertahan lama disebabkan banyak kios di lantai 2 Pasar Bantul yang lebih banyak memilih tidak lagi beroperasional lagi. Dengan dibangunnya playground di Pasar Bantul, diharapkan bisa kembali menghidupkan kembali kios kuliner yang tutup tersebut.***

 

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah