Program Angkutan Motor Gratis ‘Motis’ Sambut Mudik Lebaran 2024

- 19 Maret 2024, 17:44 WIB
Program Angkutan Motor Gratis ‘Motis’ Sambut Mudik Lebaran 2024
Program Angkutan Motor Gratis ‘Motis’ Sambut Mudik Lebaran 2024 /

KABAR SLEMAN - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 3 Cirebon memberikan dukungan penuh terhadap program Angkutan Motor Gratis (Motis) yang kembali digelar oleh Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan dalam rangka Angkutan Lebaran Tahun 2024.

Motis merupakan program tahunan pemerintah yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang mudik bersama dengan motor mereka secara gratis menggunakan kereta api. Program ini bertujuan untuk mengurangi jumlah kendaraan roda dua dan angka kecelakaan di jalan saat mudik Lebaran, sehingga meningkatkan tingkat keselamatan.

Pendaftaran program Motis 2024 telah dibuka sejak 4 Maret hingga 18 April melalui situs mudikgratis.dephub.go.id atau Posko Motis di berbagai stasiun, termasuk Stasiun Cirebon Prujakan, Cilegon, Jakarta Gudang, Tangerang, dan lainnya.

Baca Juga: Mudik Gratis Lebaran 2024 Bersama PLN Sudah Dibuka, Ketahui Syarat dan Ketentuannya

Angkutan mudik Motis akan berlangsung dari 2 hingga 8 April, sementara angkutan balik akan dilakukan dari 13 hingga 19 April 2024. DJKA Kemenhub akan mengintegrasikan angkutan Motis dengan layanan KA PSO (Public Service Obligation) melalui tiga lintas pelayanan: Utara, Tengah, dan Selatan.

Penumpang KA Motis Utara akan dikenai tarif Rp10 ribu jika naik dari Stasiun Cilegon dan turun di Stasiun Cirebon Prujakan, namun tarif akan menjadi Rp20 ribu jika berhenti melewati stasiun tersebut. Sementara untuk KA Motis Tengah, tarifnya sama jika naik dari Stasiun Pasarsenen dan turun di Stasiun Cirebon Prujakan.

KAI sebagai operator perkeretaapian mendukung penuh program Motis ini dengan menyediakan rangkaian kereta api angkutan Motis untuk meningkatkan keselamatan pemudik dan mengurangi kemacetan di jalan raya.

Baca Juga: Siap-Siap Mudik! Ini Daftar Rest Area Tol Trans Jawa Lengkap dengan Fasilitasnya, Cek di Sini

Persyaratan untuk mendaftar antara lain KTP, SIM, Kartu Keluarga, STNK, dan motor dengan besaran < 200CC. Verifikasi dilakukan di stasiun yang ditunjuk dari pukul 08.00 hingga 20.00 WIB.

Untuk tahun ini, DJKA Kemenhub menyiapkan kapasitas angkut motor sebanyak 870 unit per hari, dengan total 12.180 unit motor selama 14 hari pelaksanaan. Sementara itu, tempat duduk penumpang yang disediakan per hari adalah 2.014 TD, sehingga total penumpang yang dapat menikmati layanan Angkutan Motis adalah 28.196 penumpang. (andie)***

Halaman:

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x