Idap Penyakit Stiff Person Syndrome, Celine Dion Kini Tidak Bisa Kendalikan Ototnya

- 21 Desember 2023, 12:43 WIB
Idap Penyakit Stiff Person Syndrome, Penyanyi Celine Dion Kini Tidak Bisa Kendalikan Ototnya.
Idap Penyakit Stiff Person Syndrome, Penyanyi Celine Dion Kini Tidak Bisa Kendalikan Ototnya. /the guardian/

KABAR SLEMAN – Penyanyi terkenal Celine Dion kini masih terus berjuang dalam melawan penyakitnya yang kini telah menyerang ototnya. Celine Dion dikabarkan mengalami penyakit kelainan saraf atau disebut dengan stiff person syndrome. Bahkan kini ia kehilangan kontrol otot-ototnya.

Kabar tersebut dibagikan oleh saudara perempuannya, Claudette Dion yang mengungkapkan Penyanyi lagu legendaris “My Heart Will Go On” itu masih berjuang untuk melawan penyakitnya.

Melihat kondisinya seperti ini, karier menyanyi Celine Dion kini menjadi belum bisa dipastikan. Namun, sang diva masih terus bermimpi untuk kembali ke panggung. Pada Januari 2022, Celine Dion sudah membatalkan jadwal turnya setelah mengalami kejang secara terus menerus.

Baca Juga: Penyebab Penyanyi Shena Malsiana Meninggal Akibat Penyakit Lupus Nefritis, Apa Itu?

Kemudian pada Desember 2022, ia mengumumkan bahwa dirinya tengah mengalami masalah kesehatan dan mengaku sedang kesulitan dalam menghadapi kondisi tersebut.

Celine Dion mengatakan penyakitnya tersebut mempengaruhi setiap aspek kehidupannya. Terkadang ia kesulitan berjalan dan tidak diperbolehkan bernyanyi seperti biasanya.

Setelah itu, pada Mei 2023 ia membatalkan semua tanggal tur konser berikutnya karena penyakitnya yang masih berlanjut. Meskipun begitu, Celine Dion mengatakan tidak akan pernah menyerah. Dia akan terus bekerja keras agar dapat melawan penyakit sindrom orang kaku nya tersebut. ***

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah