Cek Fakta! Panji Gumilang Dihukum Mati, Jokowi Pimpin Sholat Jenazah di Ponpes Al-Zaytun

- 30 September 2023, 21:00 WIB
Pemakaman Panji Gumilang, Jokowi Hadiri Pemakaman Panji Gumilang.
Pemakaman Panji Gumilang, Jokowi Hadiri Pemakaman Panji Gumilang. /Tangkapan Layar YouTube/network_id

Fakta atau Hoaks?

Dari hasil cek fakta video tersebut hanya berisi cuplikan dari beberapa video berbeda yang digabung menjadi satu dan disertai narasi yang menyesatkan.

Dalam video tersebut sama sekali tidak ditemukan informasi terkait narasi yang disampaikan bahwa Panji Gumilang dihukum mati karena mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Bahkan judul yang dituliskan dalam video “Jokowi Pimpin Sholat Jenazah Panji Gumilang di Ponpes Al-Zaytun Indramayu” sangat tidak benar.

Selain judul bermuatan narasi yang tidak benar, unggahan tersebut juga menggunakan thumbnail berupa gambar yang telah direkayasa dengan narasi hoaks sebagai berikut: “PEMAKAMAN PANJI GUMILANG, Jokowi Hadiri Pemakaman Panji Gumilang”

Baca Juga: Jokowi Resmikan LRT Jabodebek Setelah 8 Tahun Dikerjakan Hingga Habiskan Anggaran Rp32,6 T

 

CEK FAKTA:

Berdasarkan penelusuran, tidak ditemukan berita kredibel yang menyatakan bahwa Panji Gumilang telah meninggal dunia.

Hingga saat ini, Panji Gumilang masih hidup sehingga tidak benar jika dikatakan pemimpin Ponpes Al Zaytun itu telah dihukum mati.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa narasi yang menyatakan “Jokowi Pimpin Sholat Jenazah Panji Gumilang di Ponpes Al-Zaytun Indramayu” merupakan narasi yang salah.

Unggahan tersebut memuat informasi Hoaks dan tidak benar. ***

Halaman:

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah