Selebrasi Bucin Pratama Arhan Pamer Kaos Bertuliskan Azizah dan Tanggal Pernikahan

- 13 September 2023, 17:38 WIB
Selebrasi bucin Pratama Arhan pamer kaos bertuliskan Azizah dan tanggal pernikahan.
Selebrasi bucin Pratama Arhan pamer kaos bertuliskan Azizah dan tanggal pernikahan. /Instagram /@timnas.Indonesia

KABAR SLEMAN – Pratama Arhan kembali mencetak gol untuk Timnas U23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U23 2024 pada Selasa, 12 September 2023 malam.

Kali ini gawang Turkmenistan yang menjadi sasaran Pratama Arhan yang bermain di Stadion Manahan, Solo. Gol Pratama Arhan yang tercipta di menit 90+2 sekaligus membuat Garuda Muda unggul 2-0 atas Turkmenistan.

Hasil tersebut mengantar Timnas U23 Indonesia lolos ke Piala Asia U23 2024. Setelah mencetak gol, Pratama Arhan berselebrasi untuk istri, Azizah Salsha. Pratama Arhan sengaja menunjukkan kaus khusus yang bertuliskan nama Azizah Salsha dan tanggal pernikahan mereka.

Selebrasi untuk sang istri ini bukan kali pertama dilakukan Pratama Arhan. Pada laga melawan Taiwan lalu, Pratama Arhan juga selebrasi menirukan gaya Azizah Salsha sebelum tidur.

Baca Juga: Selamat! Pemain Timnas Pratama Arhan Resmi Menikah di Jepang dengan Azizah Salsha

Jalannya pertandingan Timnas U23 Indonesia vs Turkmenistan

Timnas Indonesia memulai starting line up dengan formasi dan susunan pemain yang berbeda dengan duel melawan Taiwan. Kali ini Shin Tae-yong memainkan tiga bek di belakang, Komang Teguh, Elkan Baggott dan kaptem Rizky Ridho.

Kemudian lini depan, STY langsung merotasi penyerang depan, Hokky Caraka langsung dimainkan menggantikan Ramadhan Sanata. 

Selebihnya, Ernando Ari, Rio Fahmi, Pratama Arhan, Marselino, Ivar Jenner, Arkhan Fikri, dan Rafael Struick langsung dimainkan STY.

Pertandingan berlangsung dalam tempo sedang di awal laga. Meski begitu, permainan terbuka ditunjukkan oleh kedua tim. Peluang untuk Garus Muda tercipta di menit ke-23.

Lemparan jauh Pratama Arhan meluncur ke depan gawang membuat kemelut, bola liar ditendang oleh Rafael Struick.

Baca Juga: Demi Pratama Arhan, Gadis Pembawa Baki Medali SEA Games Kamboja, Rela Tolak Banyak Pria dari Negaranya

Namun bola masih membentur kiper Turkmenistan, Ahallyyev Rustem. Peluang lewat skema yang sama juga terjadi pada menit ke-30, lagi-lagi lemparan Arhan mampu menjangkau Rafael Struick di depang gawang.

Tapi kali ini tendangan Rafael Struick gagal bersarang ke gawang karena membentur bek Turkmeninstan.

Sebelum itu, Timnas U23 Indonesia juga membuat peluang lewat asli solo Marselino Ferdinan. Namun rapatnya barisan belakang Turkmenistan membuat Garuda Muda harus terus berusaha.

Gol yang ditunggu-tunggu suporter di Stadion Manahan akhirnya tercipta di menit ke-39. Ivar Jenner yang membawa bola dari tengah lapangan mendapat ruang tembak di luar kotak penalti.

Pemain bernomor punggung 6 itu langsung melepaskan tendangan keras. Bola meluncur kencang membentur kaki bek Turkmenistan sebelum mengoyak gawang.

Baca Juga: Hasil Drawing Piala Dunia U-17 FIFA 2023, Timnas Indonesia Satu Pot dengan Negara Mana?

Kiper Ahallyyev Rustem hanya terdiam melihat bola yang berbelok arah dan masuk di gawangnya.

Gol Ivan Jenner membuat momentum serangan Garuda Muda semakin naik. Di sisi lain, Turkmenistan juga bermain lebih terbuka di sisa waktu babak pertama.

Namun hingga peluit dibunyikan, tidak ada lagi gol tercipta. Skor 1-0 untuk keunggulan Timnas U23 Indonesia.

Babak Kedua

STY tidak melakukan pergantian pemain di awal kedua. Di bangku cadangan Garuda Muda masih memiliki nama-nama yang bisa diandalkan, seperti Witan Sulaiman, Ramadhan Sananta hingga Fajar Fathur.

Meski tidak memasukkan pemain baru, Garuda Muda masih mendominasi serangan. Bahkan pemain Turkmenistan tidak bisa mengembangkan permainan.

Hasilnya berkali-kali Garuda melepaskan serangan berbahaya di daerah pertahanan lawan.

Menit ke-52, Pratama Arhan berhasil mencuri bola dan menerobos ke dekat gawang.

Bola kemudian dioper kepada Rafael Struick yang posisinya lebih ideal. Namun pemain belakang Turkmenistan langsung mengurung Struick sehingga peluang terbuang.

Baca Juga: Timnas vs Argentina 0-2, Shin Tae-yong: Mereka Sudah Bekerja Keras

Dua menit kemudian, Timnas U23 Indonesia mendapat peluang manis saat Ivar Jenner melalui bola mati memberi umpan ke Rio Fahmi.

Rio berhasil lolos dari jebakan offside dan menyundul bola umpan Ivar Jenner. Namun belum beruntung, bola sundulan Rio Fahmi membentur mistar gawang.

Pratama Arhan melalui lemparan ke dalam juga membuat pemain belakang Turkmenistan kelimpungan. Bola dari Arhan berhasil membuat chaos di depan gawang dan bola liar mengarah ke Rafael Struick.

Namun lagi-lagi tendangan Rafael Struick membentur kiper Turkmenistan. Pada babak kedua ini, Turkmenistan terkurung, Garuda Muda mendominasi serangan.

STY akhirnya memasukkan pemain untuk menyegarkan permainan. Witan Sulaiman dimasukkan menggantikan Hokky Caraka dan Ramadhan Sanata menggantikan Marselino Ferdinan.

Baca Juga: FIFA Match Day 2023! Tiket Masuk War Timnas Indonesia vs Argentina, 40 Ribu Kuota untuk Hari Ini dan Besok

Hal yang sama juga dilakukan Turkmenistan yang memasukkan beberapa pemain untuk memperkuat permainan. Masuknya pemain baru sempat membuat tempo permainan meninggi. Tapi serangan Turkmenistan selalu digagalkan Garuda.

Hingga menit ke-80, Turkmenistan belum mencatatkan shoot on goal. Di sisi lain Garuda Muda mulai gencar menyerang, tapi peluang Timnas U23 Indonesia belum bisa menjebol gawang Turkmenistan lagi.

Memasuki menit ke 90+2 suporter di Stadion Manahan kembali bersorak. Umpan silang dari sisi kanan berhasil digiring sempurna oleh Pratama Arhan.

Hingga akhirnya skor menjadi 2-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia vs Turkmenistan.

Skor dari Pratama Arhan sekaligus menutup pertandingan dengan kemenangan Garuda Muda. Atas hasil ini Timnas U23 Indonesia dipastikan lolos ke Piala Asia U23 2024. ***

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x