Film 'Women from Rote Island', Kisah Kekerasan Seksual TKI di Malaysia, Tayang 22 Februari 2024

- 17 Februari 2024, 14:12 WIB
Poster Film 'Women from Rote Island', Kisah Kekerasan Seksual TKI di Malaysia, Tayang 22 Februari 2024
Poster Film 'Women from Rote Island', Kisah Kekerasan Seksual TKI di Malaysia, Tayang 22 Februari 2024 /IMDb/

KABAR SLEMAN - Film Women from Rote Island akhirnya pulang kampung setelah melanglang buana ke beberapa negara. Film Women from Rote Island menjadi film cerita panjang terbaik di Festival Film Indonesia (FFI), yang dijadwalkan bakal tayang di Indonesia pada 22 Februari 2024 mendatang.

Fim Women from Rote Island punya beberapa bagian adegan di dalamnya. Masing-masing bagian membahas tiap masalah yang dihadapi oleh keluarga Mama Orpa (Linda Adoe).

Di sisi lain membahas duka yang dialami putri sulungnya, Martha (Irma Rihi), yang baru pulang ke kampung halaman setelah menjadi tenaga kerja Indonesia (TKI) di Malaysia.

Baca Juga: Sudah Tayang di Bioskop! Ini Sinopsis Film 'Ali Topan' Kisah Cinta Penuh Petualangan

Martha benar-benar mengalami sebuah luka batin yang sulit untuk disembuhkan setelah mendapatkan kekerasan di negeri Jiran. Tak hanya itu, Martha juga menjadi korban kekerasan seksual dari beberapa laki-laki bejat setelah berada di kampung halamannya, Pulau Rote Nusa Tenggara Timur (NTT).

Film 'Women from Rote Island', Kisah Kekerasan Seksual TKI di Malaysia, Tayang 22 Februari 2024
Film 'Women from Rote Island', Kisah Kekerasan Seksual TKI di Malaysia, Tayang 22 Februari 2024 /IMDb/

Sayangnya, terdapat beberapa adegan lain yang tidak ditampilkan dalam film secara vulgar, karena mungkin akan membuat penonton sedikit merasa tidak nyaman.

Kemudian, interaksi tiap tokoh dengan warga memberi gambaran jelas, betapa minimnya pendampingan dan fasilitas rehabilitasi yang disediakan pemerintah untuk para korban kekerasan seksual, khususnya di Pulau Rote Ndao.

Film Women from Rote Island mengajak penontonnya untuk mengikuti perjalanan kisah keluarga Mama Orpa, yang baru saja kehilangan suaminya berjuang untuk mendapatkan keadilan bagi anaknya yang mengalami kekerasan.

Baca Juga: Sudah Tayang di Bioskop! Ini Sinopsis Film Komedi Horor Agak Laen, Usaha Selamatkan Rumah Hantu

Halaman:

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x