SM Entertainment Tulis Permintaan Maaf Usai Haechan NCT Kepergok Merokok di Dalam Ruangan

- 13 Januari 2024, 11:39 WIB
Permintaan Maaf Resmi dari SM Entertainment atas Kontroversi Rekaman Haechan NCT yang Merokok di dalam Ruangan
Permintaan Maaf Resmi dari SM Entertainment atas Kontroversi Rekaman Haechan NCT yang Merokok di dalam Ruangan /DB/Instagram

KABAR SLEMAN – SM Entertainment menuliskan permintaan maafnya setelah Haechan NCT kepergok merokok di dalam ruangan. Kabar kontroversial datang dari salah satu member idol grup Korea NCT yaitu Haechan yang ketahuan merokok di dalam ruangan saat sedang latihan dance bersama NCT 127.

Dengan adanya kabar tersebut, akhirnya pihak agensi yaitu SM Entertainment menuliskan permohonan maaf hingga memastikan Haechan akan membayar denda.
Diketahui, Haechan NCT tertangkap kamera sedang merokok elektrik di salah satu video latihan dance Be There For Me yang dipublikasikan di akun Youtube resmi NCT 127.

Awalnya, para penggemar menepis kabar tersebut. Namun kini, pihak agensi telah mengonfirmasi kebenaran kabar tersebut melalui keterangan resmi.

Baca Juga: Haechan NCT Hiatus Sementara dari Kegiatan Grup Akibat Tonsilitis, Ketahui Gejala dan Penyebabnya

SM Entertainment telah mengonfirmasi idol mereka yang bernama Lee Dong-hyuk itu memakai rokok elektrik di dalam ruangan. Pihak agensi juga telah memastikan jika Haechan akan membayar denda pada dinas kesehatan terkait sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Kami mengonfirmasi Haechan memakai rokok elektrik di dalam ruangan pada video latihan dance NCT 127 yang dirilis 10 Januari,” tulis keterangan SM Entertainment.

“Hari ini, ia berniat membayar denda yang dikenakan dinas kesehatan terkait mengenai hal tersebut,” sambungnya.

Namun, pernyataan dari SM Entertainment justru mendapat hujatan dari netizen. Hal itu kerena sebelumnya para penggemar telah membela Haechan NCT denga berdalih yang dipegangnya bukan rokok melainkan cokelat. Agensi SM Entertainment juga menulis permohonan maaf atas kontroversi yang terjadi antara penggemar dan akan memastikan kejadian itu tidak akan terulang lagi.

Baca Juga: SM Entertainment Umumkan Seunghan RIIZE Hiatus Usai Jadi Kontroversi, Ini Alasannya

“Kami ingin meminta maaf sebesar-besarnya karena telah menyebabkan banyak orang khawatir dengan tindakan ceroboh seperti ini. Kami akan mengambil tindakan pencegahan agar kesalahan yang sama tidak terulang kembali,” jelas SM Entertainment.***

Halaman:

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x