Berikut 5 Amalan yang Dianjurkan pada Malam Nisfu Sya’ban, Semua Dosa akan Dihapus

- 7 Maret 2023, 18:05 WIB
Ilustrasi. Amalan dan doa yang bisa dilakukan di malam Nisfu Sya'ban.
Ilustrasi. Amalan dan doa yang bisa dilakukan di malam Nisfu Sya'ban. /Pexels/GrStocks

KABAR SLEMAN - Malam ini, Rabu 8 Maret 2023, bertepatan dengan jatuhnya Malam Nisfu Sya’ban, yakni malam istimewa yang sangat dinantikan oleh umat Islam di dunia.

Karena keistimewaannya, pada malam Nisfu Sya’ban ini, maka tak heran jika umat Islam berbondong-bondong melakukan amalan dan doa-doa tertentu. Adapun untuk menjalankan amalan-amalan di malam Nisfu Sya’ban bisa dilakukan secara sendiri-sendiri maupun berjamaah.

Malam Nisfu Sya’ban adalah salah satu malam yang sangat istimewa. Umat Islam meyakini bahwa semua dosa yang telah dilakukan akan dihapus oleh Allah SWT bagi siapapun yang bertaubat.

Baca Juga: 6 Contoh Surat Resign yang Baik untuk Pekerja dengan Profesionalisme Tinggi

Peristiwa malam Nisfu Sya’ban terjadi pada malam 15 Sya’ban pada kalender Hijriah. Sementara itu, berdasarkan rilisan Lembaga Falakiyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LF PBNU), malam Nisfu Sya’ban akan jatuh pada hari Rabu, 8 Maret 2023.

Berikut 5 amalan yang bisa dilakukan di malam Nisfu Sya’ban.

1. Membaca Surat Yasiin sebanyak 3 kali

Tentunya kaum muslimin sudah sangat memahami keistemewaan surat ini. Surat Yasiin memang sangat sering digunakan sebagai amalan dan doa saat peristiwa-peristiwa penting dalam agama Islam.

Di malam Nisfu Sya’ban ini membaca Surat Yasin diyakini dapat membawakan keberkahan bagi pembacanya. Sangat dianjurkan untuk membaca Surat Yasin sebanyak 3 kali pada malam Nisfu Sya’ban.

Untuk bacaan yang pertama sebaiknya diniatkan untuk memohon panjang umur dan selalu dalam kondisi taat dan patuh kepada Allah SWT. Bacaan yang kedua niatkan untuk dihindarkan dari bala seumur hidup. Bacaan yang ketiga niatkan untuk meminta kesejahteraan selama hidup di dunia.

Baca Juga: Yuk Buruan Daftar, Loker BUMN PT Berdikari (Persero), Ini Link Pendaftaran dan Persyaratannya

2. Memperbanyak doa atau baca Al - Qur'an

Umat Muslim sangat dianjurkan untuk banyak membaca doa di malam Nisfu Sya’ban. Hal ini disebabkan Allah SWT akan mengampuni dosa-dosa hamba-Nya yang bertaubat. Sebagaimana kutipan Hadits yang diriwayatkan Abu Bakar ash-Shidiq dari Rasulallah SAW dalam HR Al-Baihaqi berikut:

“(Rahmat) Allah SWT turun ke bumi pada malam Nisfu Sya’ban. Ia akan mengampuni segala sesuatu, kecuali dosa musyrik dan orang yang di dalam hatinya tersimpan kebencian (kemunafikan),”

Oleh karena itu, memperbanyak doa atau membaca Al-Quran pada malam Nisfu Sya'ban sangatlah istimewa manfaatnya. Selain dapat menambah pahala, kita juga bisa mendapatkan pengampunan dari Allah SWT atas dosa-dosa yang telah diperbuat.

3. Memperbanyak istighfar

Istighfar juga salah satu amalan yang sangat dianjurkan pada malam Nisfu Sya’ban. Sebagaimana penjelasan di atas, bahwa pada malam ini Allah SWT akan mengampuni dosa-dosa para hamba-Nya.

Istighfar sendiri memilki tujuan untuk meminta maaf dan memohon ampunan kepada Allah SWT. Oleh karena itu, memperbanyak istighfar adalah hal yang sangat tepat untuk dilakukan pada malam Nisfu Sya’ban.

Baca Juga: 4 Sifat Khas dan Unik Orang Lahir di Bulan Maret, Jomblo Wajib Tahu!

4. Memperbanyak syahadat

Syahadat adalah hal yang paling utama juga landasan seluruh ajaran Islam. Hal ini juga merupakan syarat utama untuk menjadi seorang Muslim. Syahadat sendiri mengandung pernyataan kesaksian dan kepercayaan kita akan ke-Esaan Tuhan dan Nabi Muhammad SAW sebagai rasul-Nya.

Oleh karena itu, dengan memperbanyak syahadat di malam Nisfu Sya’ban ini, niscaya para kaum Muslim akan mendapatkan pengampunan dan kasih dari Allah SWT. Sebagaimana kutipan kata-kata mutiara berikut:

“Seyogyanya seorang Muslim mengisi waktu yang penuh berkah dan keutamaan dengan memperbanyak membaca dua kalimat syahadat, La Ilaha Illallah Muhammad Rasululullah, khususnya bulan Sya’ban dan malam pertengahannya,” kata Sayid Muhammad bin Alawi yang diterjemahkan ke Bahasa Indonesia.

Selain mendapatkan pengampunan dari Allah SWT, memperbanyak baca syahadat juga akan membawa kita menjadi penghuni surga kelak. Seperti yang disabdakan Rasulullah SAW berikut dalam HR Abu Daud berikut:

Baca Juga: Info Libur di Bulan Maret Sampai Desember 2023: PNS, TNI, Polri Hingga Pegawai Swasta Cek di Sini!

"Barang siapa yang akhir perkataannya sebelum meninggal dunia adalah, La Ilaha Illallah, maka dia akan masuk surga."

5. Membaca doa Syekh Abdul Qadir Al-Jilani

Syekh Abdul Qadir al-Jilani adalah seorang yang dianggap sebagai wali dan sufi, ia merupakan pendiri Tarekat Qodiriah. Ia mempunyai mazab Hambali yang memiliki beragam gelar seperti Sulthanul Auliya yang berarti rajanya para wali. Doa-doa beliau sangat sering digunakan untuk peristiwa-peristiwa penting dalam Islam.

Untuk itu, kita bisa menutup rangkaian amalan pada malam Nisfu Sya’ban dengan doa yang dipanjatkan Syekh Abdul Qadir Al-Jilani. Doa ini merupakan salah satu amalan yang banyak dianjurkan oleh para penganut Muslim karena berbagai keutamaanya. Selain diyakini mampu membuka pintu rezeki, doa ini juga bisa membuat pembacanya mendapat perlindungan dari Allah SWT.

Oleh karena itu, sebagai umat Muslim kita bisa memanjatkan doa Syekh Abdul Qadir Al-Jilani yang ada dalam Ghunyah al-Thalibin, juz 3, hal. 249. Berikut doanya yang telah diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia:

Baca Juga: Info Lowongan Kerja di PT Bank Sinarmas Tbk, Lulusan SMA/SMK/Sederajat Silakan Mendaftar

“Ya Allah limpahkan rahmat ta’dhim-Mu kepada Nabi Muhammad dan keluarganya, lampu-lampu hikmah, tuan-tuan nikmat, sumber-sumber penjagaan. Jagalah aku dari segala keburukan lantaran mereka, janganlah engkau hukum aku atas kelengahan dan kelalaian, janganlah engkau jadikan akhir urusanku suatu kerugian dan penyesalan, ridhailah aku, sesungguhnya ampunan-Mu untuk orang-orang zalim dan aku termasuk dari mereka, ya Allah ampunilah bagiku dosa yang tidak merugikan-Mu, berilah aku anugerah yang tidak memberi manfaat kepada-Mu, sesungguhnya rahmat-Mu luas, hikmah-Mu indah, berilah aku kelapangan, ketenangan, keamanan, kesehatan, syukur, perlindungan (dari segala penyakit) dan ketakwaan. Tuangkanlah kesabaran dan kejujuran kepadaku, kepada kekasih-kekasihku karena-Mu, berilah aku kemudahan dan janganlah jadikan bersamanya kesulitan, liputilah dengan karunia-karunia tersebut kepada keluargaku, anakku, saudara-saudaraku karena-Mu dan para orang tua yang melahirkanku dari kaum muslimin muslimat, serta kaum mukiminin dan mukminat.”

Itulah amalan-amalan dan doa yang bisa anda panjatkan pada Allah SWT di malam Nisfu Sya’ban. Selain amalan di atas, kita juga bisa memanjatkan dan memohon hajat atau keinginan masing-masing kepada Allah SWT. Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Boim Rosadi

Sumber: Malang Terkini


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah