Minuman Viral dari China Es Kopi Daun Bawang Kini Ada di Jakarta, Yuk Cobain

- 10 Mei 2024, 15:00 WIB
Minuman Viral dari China Es Kopi Daun Bawang Kini Ada di Jakarta, Yuk Cobain
Minuman Viral dari China Es Kopi Daun Bawang Kini Ada di Jakarta, Yuk Cobain /Instagram @jintianchinatan

KABAR SLEMAN – Saat ini sedang viral minuman unik kopi dicampur dengan daun bawang yang berasal dari China. Es kopi ini dikenal juga dengan nama spring onion coffee.

Ternyata minuman unik ini memiliki manfaat karena mengandung energi dan kalsium. Namun meski begitu, ada juga netizen yang berpendapat lain dan menganggap tren ini aneh.

Cara membuatnya juga mudah, mulai dari daun bawang yang banyak dan sudah dipotong kecil-kecil kemudian masukkan dalam gelas. Setelah itu masukkan es batu dan kopi susu.

Baca Juga: Ternyata Es Kopi Daun Bawang Ada Di Jakarta Lho! Disini Tempatnya

Ada juga yang membuatnya dengan cara lain yaitu menambahkan daun bawang yang belum dipotong sebagai topping di atas kopinya. Perpaduan pahit kopi dan sensasi pedas dari daun bawang menyatu dalam mulut.

Minuman unik yang sedang viral ini ternyata sudah menyebar ke berbagai negara, tak terkecuali Indonesia. Bahkan, sudah ada cafe yang menyediakan menu es kopi daun bawang ini.

Bagi kalian pecinta kuliner yang penasaran dengan rasa dari es kopi daun bawang ini bisa langsung datang ke kafe yang ada di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.

Cafe yang berlokasi di PIK itu bernama Brew And Else dan menjadi cafe pertama di Indonesia yang menyediakan menu es kopi daun bawang.

Baca Juga: Mengenal Spring Onion Latte Atau Kopi Daun Bawang Yang Tengah Viral Di China

Harga yang ditawarkan di Brew And Else untuk satu gelas es kopi daun bawang ini yaitu Rp45.000 dan belum termasuk pajak.

Bagi kalian yang tertarik mencobanya bisa langsung datang ke Elang Laut, Pantai Indah Kapuk pada pukul 07.30 – 21.00 WIB. Jangan lupa mampir dan cobain menu unik ini, ya. ***

 

 

 

Editor: Diasta Rama


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah