6 Tips Jaga Kebersihan Mulut Agar Tetap Segar Saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan

12 Maret 2024, 17:30 WIB
6 Tips Jaga Kebersihan Mulut Agar Tetap Segar Saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan /freepik/

KABAR SLEMAN – Saat sedang menjalankan puasa di bulan Ramadhan, permasalahan yang biasanya sering terjadi yaitu tentang kebersihan mulut. Menjalankan ibadah puasa Ramadhan merupakan salah satu kewajiban umat islam di seluruh dunia yang dilakukan dari terbit fajar hingga matahari terbenam.

Namun, saat berpuasa menjaga kebersihan diri juga menjadi hal yang penting. Terutama kebersihan mulut saat sedang berpuasa karena penurunan produksi air liur dan konsumsi makanan yang beda dari biasanya.

Berikut tips yang perlu kalian ketahui agar dapat membantu mengatasi masalah bau mulut terutama saat sedang menjalankan puasa di bulan Ramadhan:

Baca Juga: 3 Cara Mudah Mencegah Sariawan pada Mulut, Sangat Praktis

1. Berkumur menggunakan garam

Berkumur menggunakan air garam setelah makan sahur bisa membantu membersihkan sisa sisa makanan yang menempel di gigi. Hal ini karena air garam memiliki sifat antibakteri yang dapat membunuh bakteri penyebab bau mulut dan menjaga kebersihan mulut.

2. Menjaga kebersihan gigi

Sikatlah gigi secara teratur minimal dua kali sehari yaitu saat sahur dan setelah berbuka puasa. Membersihkan gigi secara rutin dapat mencegah pertumbuhan bakteri yang menyebabkan bau mulut.

3. Hindari makanan berbau tertentu

Selanjutnya, hindari makanan dengan bau tertentu saat sahur. Beberapa diantaranya seperti bawang putih, bawang merah, hingga makanan pedas yang dapat membuat mulut mudah bau. Pilihlah makanan yang ringan dan tidak berbau menyengat.

Baca Juga: Jangan Asal Khatam Al-Quran, Lakukan Tips Berikut Ini Agar Khatam Lebih Bermakna Di Bulan Ramadhan

4. Perbanyak konsumsi air putih saat sahur atau berbuka

Konsumsi air putih saat sahur dan berpuasa tentu sangat penting untuk mengurangi risiko bau mulut. Hal ini karena air dapat membantu membersihkan sisa-sisa maknanan yang ada di mulut dan membantu dalam produksi air liur di mulut.

5. Hindari merokok

Saat berpuasa lebih baik jauhi rokok atau produk tembakau lainnya agar kesehatan gigi tetap terjaga. Rokok dapat menyebabkan gigi kuning, nafas bau, dan meningkatkan risiko penyakit gusi. Dengan menghindari rokok kalian dapat meningkatkan kualitas hidup dan tentunya melindungi kesehatan mulut selama berpuasa.

Baca Juga: Orang Tua Wajib Tahu! Ini 7 Tips Melatih Anak Berpuasa Ramadhan Sejak Dini

6. Gunakan siwak atau benang gigi

Sebagai tambahan, tidak hanya menyikat gigi saja saat berpuasa. Tapi, gunakanlah juga siwak atau benang gigi untuk menjaga kesehatan gigi. Siwak merupakan pembersih alami yang dapat membantu membersihkan sisa-sisa makanan.

Sementara benang gigi dapat dijadikan sebagai pembersih sela-sela gigi yang sulit dijangkau sikat gigi biasa. Dengan rutin menggunakan keduanya, kalian dapat terhindar dari bau mulut dan karang gigi selama berpuasa.

Itu dia 6 tips mulut tetap bersih dan terhindar dari bau mulut selama bulan puasa agar bisa lebih percaya diri. Semoga bermanfaat, ya!.***

 

Editor: Boim

Tags

Terkini

Terpopuler