Sleman Terima Penghargaan 'KaTa Kreatif Indonesia 2023' dari Menparekraf Sandiaga Uno

- 14 Desember 2023, 09:32 WIB
Menteri Parekraf Sandiaga Salahudin Uno menyerahkan penghargaan Sleman
Menteri Parekraf Sandiaga Salahudin Uno menyerahkan penghargaan Sleman /ANTARA /Prokompim Setda Sleman

KABAR SLEMAN - Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menjadi salah satu kabupaten yang ditetapkan sebagai KaTa (kabupaten/kota) Kreatif Indonesia tahun 2023.

Dalam hal ini, Kabupaten Sleman dinilai telah berkontribusi dalam menumbuhkembangkan ekonomi kreatif unggulan subsektor Film, Animasi dan Video.

Atas penetapan sebagai KaTa Kreatif Indonesia 2023, Kabupaten Sleman mendapatkan penghargaan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Baca Juga: Pemkab Sleman Gandeng GoTo Gojek Tingkatan Kualitas UMKM

Penghargaan diserahkan langsung oleh Menparekraf Sandiaga Salahudin Uno kepada Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo pada kegiatan Rakornas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2023, di Bandung, Jawa Barat, Rabu, 13 Desember 2023.

Penghargaan yang diterima dalam bentuk Surat Keputusan (SK) penetapan KaTa Kreatif Indonesia 2023 dan piagam.

Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menyampaikan pesan tertulisnya, bahwa Subsektor Film, Animasi dan Video di Kabupaten Sleman dinilai telah melahirkan kreator yang sangat kompeten. Hal itu dibuktikan dengan adanya permintaan dari jaringan TV internasional kepada studio animasi di Kabupaten Sleman.

"Adanya sinergi dari akademisi, pengusaha, komunitas, media masa dan pemerintah, mendukung potensi film, animasi dan video di Kabupaten Sleman dapat bersaing di tingkat nasional maupun internasional," katanya, seperti dilansir dari Antara.

Baca Juga: Cegah Kecelakaan, Dishub Sleman Bagikan 'Traffic Cone' ke Sekolah-Sekolah

Kustini mengatakan, Pemerintah Kabupaten Sleman terus berupaya menjalankan peran dalam menumbuh kembangkan subsektor tersebut.

Halaman:

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x