Menyimpan Keindahan yang Asri, Inilah Wisata Kampung Girpasang yang Terletak di Dataran Tinggi Klaten

- 19 Juni 2024, 08:00 WIB
Menyimpan Keindahan yang Asri, Inilah Wisata Kampung Girpasang yang Terletak di Dataran Tinggi Klaten
Menyimpan Keindahan yang Asri, Inilah Wisata Kampung Girpasang yang Terletak di Dataran Tinggi Klaten /BinTang BiRu/Google Maps

KABAR SLEMAN - Tak mau kalah dengan Yogyakarta, Klaten juga menyuguhkan berbagai wisata yang menawarkan keindahan alam dan suasana yang sejuk, cocok untuk kamu yang suka berpetualang dan menikmati udara sejuk khas dataran tinggi. Wisata Klaten tersebut adalah Kampung Girpasang.

Bagi pecinta suasana alam, pastinya wisata ini sudah tidak asing lagi di telinga. Bahkan kamu sudah berkali-kali berkunjung kesini dan selalu menikmati kesegaran udara yang ada di wisata Kampung Girpasang ini.

Selain menawarkan keindahan alam berupa pemandangan yang hijau dan asri, disini juga terdapat berbagai spot seru yang dapat kamu kunjungi. Aktivitas yang dapat kamu lakukan disini juga beragam mulai dari mengunjungi jembatan ikonik yang ada disini hingga menyeberangi sungai menggunakan gondolan. Untuk melihat keindahan yang ditawarkan Wisata Kampung Girpasang, yuk simak informasi berikut!

Baca Juga: Pilih Liburan Kemana ? Yuk ke Air Terjun Sungai Bikan Primadonanya Desa Wisata Rantih

Lokasi Kampung Girpasang

Wisata Kampung Girpasang berlokasi di Gerrisang, Tegalmulyo, Kec. Kemalang, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Wisata ini berjarak 24 kilometer dari alun-alun Klaten dengan perkiraan waktu tempuh kurang lebih 40 menit.

Daya Tarik Kampung Girpasang

Kampung Girpasang memiliki daya tarik berupa alamnya yang menakjubkan. Wisata Klaten ini memiliki berbagai destinasi yang jadi favorit pengunjung seperti jembatan dan gondolan yang memang menjadi spot ikonik di sini.

Pemandangan yang terdapat di Kampung Girpasang begitu menghipnotis. Meskipun terletak di Klaten, namun kita dapat menyaksikan pemandangan Gunung Merapi di sini. Ketika cuaca cerah, Gunung Merapi kelihatan begitu jelas. Banyak yang memanfaatkan momen ini untuk berfoto.

Baca Juga: Taman Gardu Pandang kaliurang, Destinasi Wisata Jogja dengan View Merapi dan Hamparan Padang Rumput yang Indah

Fasilitas yang terdapat di Dusun Girpasang begitu lengkap. Saat pertama kali masuk ke kawasan wisata ini, kita akan memasuki sebuah gapura bertuliskan sugeng rawuh yang artinya selamat datang. Beberapa fasilitas umum yang ada di sini seperti kamar mandi, mushola, gazebo, hingga cafe terdapat di area ini. 

Pemandangan yang indah akan semakin lengkap apabila dinikmati dengan secangkir kopi dan makanan ringan. Berkunjung kesini tak akan membuatmu bosan karena fasilitasnya lengkap dan pemandangannya sangat indah.

Halaman:

Editor: Afani Sastro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah