5 Tips Mengecilkan Perut Paling Mudah

- 19 Maret 2023, 06:34 WIB
5 Tips Mengecilkan Perut Paling Mudah.
5 Tips Mengecilkan Perut Paling Mudah. /Ilustrasi

KABAR SLEMAN - Lingkar perut yang ideal pada umumnya adalah 88 cm untuk perempuan dan 102 cm untuk pria. Jika lingkar perut seseorang sudah di atas angkat tersebut maka bisa dikatakan orang tersebut memiliki perut buncit.

Karena perut buncit inilah yang membuat tingkat kepercayaan diri dan penampilan berkurang. Oleh karenanya banyak yang mencari tips mengecilkan perut untuk mengatasinya. Berikut ini beberapa tips mengecilkan perut yang bisa dilakukan:

1. Lakukan Olahraga Kardio

Olahraga kardio.
Olahraga kardio. Ilustrasi

Kardio adalah salah satu cara mengecilkan perut terbaik. Pasalnya cara ini bisa membakar kalori pada tubuh secara maksimal, tidak hanya itu jika rutin melakukan olahraga kardio bisa meningkatkan kesehatan jantung.

Baca Juga: Tips Menurunkan Tekanan Darah Tinggi dan Kolesterol

Anda tidak usah khawatir mengeluarkan biaya banyak untuk melakukan olahraga satu ini. karena banyak olahraga kardio yang bisa dipilih dan bisa gratis dilakukan seperti berjalan, berlari dan berenang.

2. Kurangi Minuman Berkarbonasi

Anda suka minum minuman berkarbonasi? Jika iya maka hentikan mulai sekarang. Gas pada minuman tersebut sangat mungkin terperangkap pada perut sehingga menjadikan perut buncit.

Solusinya, anda bisa berganti dengan mengkonsumsi air perasan jeruk nipis, lemon atau mentimun. Atau konsumsi teh peppermint yang baik untuk mengatasi perut kembung.

Baca Juga: Tips Menabung Harian untuk Masa Depan

3. Berpuasa

Berpuasa
Berpuasa Ilustrasi

Ada banyak sekali manfaat dari berpuasa, tidak heran bila puasa menjadi salah satu tips mengecilkan perut. Ketika berpuasa maka perut akan kosong selama 8 jam dan disinilah sisa-sisa makanan diolah. Cara ini bisa menghilangan lemak di perut sebanyak 7% jika rutin dilakukan.

4. Makan Jangan Terlalu Cepat

Mungkin Anda terburu-buru karena banyak tugas menunggu, namun jangan membuat Anda makan terlalu cepat. Karena ketika Anda tidak mengunyah makanan dengan baik membuat Anda menelan terlalu banyak udara dan menyebabkan perut menjadi kembung.

Cobalah untuk menikmati hidangan sebentar saja, hanya 30 menit. Kunyah makanan dengan baik sehingga kemungkinan kembung akan berkurang.

Baca Juga: 6 Tips Berpakaian ke Kantor yang Sopan Saat Bulan Ramadhan

5. Kurangi Makanan dan Minuman Manis

Kurangi makanan dan minuman manis.
Kurangi makanan dan minuman manis. Ilustrasi

Tahukan Anda bahwa tubuh sangat cepat menyerap kandungan gula dari makanan dan minuman manis? Hal ini membuat kadar insulin tubuh meningkat sehingga penambahan berat badan menjadi cepat.

Oleh karenanya kurangi makanan dan minuman manis buatan. Sebagai contoh, dari pada minum jus buah sebaiknya Anda menggantinya dengan buah-buahan segar yang memiliki kandungan gula alami. 

Itulah beberapa tips mengecilkan perut yang bisa dilakukan. Bagaimana menurut Anda? Siap untuk mengecilkan perut dalam waktu singkat? Segeralah memulainya mulai saat ini agar Anda sehat dan tampil ideal.***

Editor: Boim Rosadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x