15 Ucapan untuk Kartu Hampers Lebaran 2024 yang Berkesan bagi Keluarga atau Kerabat

- 3 April 2024, 15:55 WIB
15 Ucapan untuk Kartu Hampers Lebaran 2024 yang Berkesan untuk Keluarga atau Kerabat
15 Ucapan untuk Kartu Hampers Lebaran 2024 yang Berkesan untuk Keluarga atau Kerabat /freepik/

KABAR SLEMAN – Menjelang Lebaran Idul Fitri 2024, beberapa orang biasanya saling mengirimkan hadiah atau biasa disebut hampers yang lengkap dengan ucapan Idul Fitri untuk keluarga, saudara, teman, hingga tetangga.

Ucapan Idul Fitri yang tercantum dalam hampers biasanya berisi kalimat penuh makna yang berkesan, doa dan harapan pada momen lebaran.

Berdasarkan kalender Hijriah sesuai Kemenag RI, Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H jatuh pada 10 April 2024. Namun untuk ketetapan resmi, pemerintah akan mengadakan sidang isbat 2024 terlebih dulu dengan metode rukyatul hilal. Sementara untuk Muhammadiyah sudah menentukan Syawal dengan metode hisab wujudul hilal dan menetapkan lebaran 2024 jatuh pada 10 April 2024. 

Baca Juga: 6 Rekomendasi Toko Hampers Kue Kering di Jogja yang Cocok untuk Lebaran 2024

Kalian bisa membuat desain kartu ucapan dengan kreasi sendiri melalui aplikasi yang tersedia seperti Adobe Photoshop, Corel Draw, Canva, dan lainnya.

Di Play Store juga kini tersedia versi lebih simpel untuk aplikasi ucapan idul fitri yang bernama “Kartu Ucapan Idul Fitri 2024”. Kalian bisa download melalui link berikut: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.erfouris.kartuucapanselamatidulfitri&hl=id&gl=US

Ucapan Kartu Hampers Lebaran 2024

  1. Takbir berkumandang, hati bersuka cita, kita sambut lebaran dengan senyuman. Selamat Idul Fitri!
  2. Bersyukur atas berkah yang melimpah, semoga kebahagiaan selalu ada dalam setiap langkahmu. Selamat Lebaran!
  3. Ucapan tak terucap dalam kata-kata, tapi terpatri dalam doa: selamat Hari Raya Idul Fitri
  4. Di balik lebaran yang indah, semoga terukir kenangan manis yang tak terlupakan. Selamat Hari Raya
  5. Di hari kemenangan ini, mari kita sambut dengan hati yang bersih dan penuh rasa syukur. Selamat Lebaran
  6. Setiap takbir adalah getaran kebahagiaan, mari kita rayakan dengan penuh sukacita. Selamat Idul Fitri
  7. Di hari kemenangan ini, mari kita sambut dengan hati yang bersih dan penuh rasa syukur. Selamat Lebaran
  8. Ucapan tak terucapkan dalam kata-kata, tapi terpatri dalam doa. Selamat Hari Raya Idul fitri
  9. Marhaban ya Ramadhan, teriring doa dan harapan tulus untuk keselamatan dan kebahagiaan
  10.  Dalam bermaaf-maafan, kita temukan kebersamaan yang sesungguhnya. Selamat Hari Raya Idul Fitri!
  11. Happy Eid Mubarak! Hope you enjoy with your family
  12. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H! Mohon maaf lahir dan batin
  13. Selamat Idul Fitri! Semoga kita semua diberkahi dengan kebahagiaan, kedamaian, dan kemenangan yang abadi
  14. Kemenangan sejati adalah kemenangan atas diri sendiri. Selamat Idul Fitri, semoga kita semua menjadi pemenang di mata Allah SWT
  15. Teriring doa suci dalam kerendahan hari, mari sambut lebaran dengan tulus dan ikhlas. Selamat Idul Fitri

Itu dia contoh ucapan yang bisa dituliskan untuk hampers lebaran 2024 dan link download kartu ucapan Idul Fitri 2024 agar bisa lebih simpel. Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Boim


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x