Tim Voli Putri Indonesia Lolos ke Semifinal AVC Challenge Cup 2023 Usai Taklukkan India 3-0

- 24 Juni 2023, 15:12 WIB
Pebola voli putri Indonesia Yolla Yuliana (kanan) dan Tisya Amallya Putri (tengah) berusaha memblok smes pebola voli India Kambrath Poyilil Anushree pada pertandingan putaran kedua Asian Volleyball Confederation (AVC) Challenge Cup 2023 di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, Jumat, 23 Juni 2023.
Pebola voli putri Indonesia Yolla Yuliana (kanan) dan Tisya Amallya Putri (tengah) berusaha memblok smes pebola voli India Kambrath Poyilil Anushree pada pertandingan putaran kedua Asian Volleyball Confederation (AVC) Challenge Cup 2023 di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, Jumat, 23 Juni 2023. /Antara Foto/Rizal Hanafi/nym.

KABAR SLEMAN – Timnas Voli Putri Indonesia lagi dan lagi meraih kemenangan yang sangat meyakinkan, 3 set langsung pada laga lanjutan AVC Challenge Cup For Women 2023 saat menghadapi India, di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur, Jumat, 23 Juni 2023.

Tampil dengan jersey berwarna kuning, Megawati Hangestri dan kawan-kawan mampu menunjukkan kelasnya hingga akhir laga. Dengan hasil ini Indonesia keluar sebagai juara Grup E dan berhak atas satu tiket ke semifinal.

Sementara India, meski menderita kekalahan namun tetap berhak mengikuti babak selanjutnya karena India menempati posisi runner up. Sementara di pertandingan lain, Filipina gagal menaklukkan Australia sehingga menempati posisi ketiga klasemen di bawah Australia.

Baca Juga: AVC Challenge Cup for Women 2023: Indonesia Hajar Australia Tanpa Balas 3 - 0

Pada laga semifinal Indonesia akan menghadapi runner up Pool F yakni China Taipei pada sore hari ini, Sabtu, 24 Juni 2023 pukul 16.30 WIB. Sementara timnas voli putri India akan bertarung menghadapi tim kuat yaitu Vietnam yang berstatus sebagai juara Pool F pada pukul 19.00 malam ini.

 

Hasil Lengkap Pertandingan AVC Challenge Cup For Women 2023, Jumat, 23 Juni 2023.

Berikut ini merupakan hasil lengkap pertandingan babak 8 besar AVC Challenge Cup For Women 2023 yang dilangsungkan pada hari Jumat 23 Juni 2023, beserta klasemen.

  • Timnas voli putri Iran berhasil menang 3-0 atas tim voli putri Uzbekistan, dengan skore perolehan 25-8, 25-17 dan 25-18.
  • Timnas voli putri China Taipei kalah 0-3 dari timnas voli putri Vietnam dengan skor 20-25, 17-25 dan 19-25.
  • Timnas voli putri Filipina kalah 1-3 dari Timnas voli putri Australia dengan skor 118-25, 22-25, 25-21 dan 20-25
  • Timnas voli putri Indonesia berhasil menang 3-0 atas tim voli putri India dengan skor 25-21, 25-15 dan 25-16.

 

Halaman:

Editor: Boim Rosadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x